Diberdayakan oleh Blogger.

Jumat, 31 Januari 2014

JUMBARA 1 2013-2014

JUMBARA I
(Jumpa Bhakti Gembira I)

            Jumbara I diadakan pada liburan semester I tanggal 22 – 25 Desember 2013.Namun Jumbara kali sedikit berbeda karena kegiatan ini dilakukan bersama dengan seluruh ekstrakulikuler yang terdapat di SMAN 1 Mejayan . Kegiatann ini pun disebut dengan " Kemah Akbar 1" .


         Pada Jumbara 1 kali ini terdapat beberapa kegiatan yang dilaksanakan oleh PMR Wira seperti : Materi Pertologan Pertama oleh para kakak alumni masa bhakti 2012-2013 ,penjelajah sekaligus penempuan SKU dengan mengikuti tes disetiap pos. Setelah kegiatan penjelajahan selesai, junior diperbolehkan untuk refresing di sekitar wilayah Waduk Bening Widas. Setelah itu kami kembali ke sekolah untuk melakukan kegiatan selanjutnya





WIRAGA ( WAHANA INSPIRASI BUGAR RAGA ) 2013-2014

          Kegiatan ini di laksanakan pada hari Minggu tanggal 24 November 2013 di wisata Telaga Sarangan, Magetan. Yang di ikuti oleh semua anggota PMR WIRA SMAN 1 Mejayan baik junior maupun senior. Kegiatan ini menempuh jarak ± 5 Km dengan berjalan kaki dari start yang telah ditentukan dan finish di wisata Telaga Sarangan. Jalan yang ditempuh sangat menanjak dan memerlukan tenaga yang luar biasa. Walaupun terlihat santai, tetapi dalam hati penuh rasa serius dan semangat. Disepanjang perjalanan dibagi pos-pos yang setiap posnya mengetes poin-poin Tes SKU yang telah ditentukan masing-masing pos.




LAGA PRIMA ( Latihan Gabungan PMR Wira Madiun Utara )

          Kegiatan ini di laksanakan pada hari Minggu tanggal 22 September 2013 di SMAN 1 Mejayan. Yang di ikuti oleh semua anggota PMR WIRA SMAN-SMKN di Madiun bagian utara. Kegitan ini dilakukan untuk membina hubungan yang baik dengan anggota PMR WIRA sekolah lainnya. Kegiatan ini juga betujuan untuk menyamakan materi-materi PMR yang mungkin berbeda-beda di setiap sekolahnya. Pemateri didatangkan langsung dari PMI kabupaten Madiun.


Sabtu, 25 Januari 2014

Diklat 1 Tahun 2013

     Diklat I diadakan pada pertengahan semester I. Kegiatan perkemahan dua hari satu malam ini wajib di ikuti semua anggota PMR WIRA SMAN 1 Mejayan baik junior maupun senior.
Dalam acara diklat I kali ini, terdapat beberapa kegiatan berupa outbound, penerimaan materi, tes SKU, api unggun dan pentas seni. Semua kegiatan yang ada diikuti dengan seksama dan tertib. Walaupun terlihat santai, tetapi dalam hati penuh rasa serius dan tanggung jawab.